SEKOLAH ALAM DEPOK (SADE) ADAKAN SEMINAR MENYUSURI JEJAK JALUR REMPAH

EJR di Pulau Lonthoir (Foto : Dok. SADe)

Jakarta, JaringBisnis. Selepas melakukan Ekspedisi Jalur Rempah pada 19-29 Mei 2024 lalu, Sekolah Menengah (SM) Sekolah Alam Depok (SADe) akan melakukan seminar bertajuk Menyusuri Jejak Jalur Rempah: Pembelajaran, Kolaborasi, dan Hasil, pada Sabtu (22/6/2024).

“Hal ini kami lakukan untuk mensosialisasikan hasil Ekspedisi Jalur Rempah yang telah dilakukan oleh di beberapa lokasi, yaitu: Ambon, Banda Neira, Makassar, Bulukumba, dan Pulau Selayar,” kata Ketua Yayasan Sekolah Alam Depok, Wulandini, S.T, M.Si.

Acara ini akan diselenggarakan di Pusat Dokumentasi Sasra HB. Jassin, Lantai 4, Perpustakaan Jakarta – Taman Ismail Marzuki, pada pukul 10.00 – 17.00 WIB. Bukan hanya seminar yang dilakukan, melainkan juga Pameran Hasil Ekspedisi yang tentunya merupakan kolaborasi pada peserta saat mengikuti acara Ekspedisi Jalur Rempah.

“Kami menantikan kehadiran para sahabat yang peduli akan warisan sejarah bangsa https://jaringbisnis.com/ekspedisi-jalur-rempah-renungi-sejarah-kelam-perjuangan-penduduk-pulau-lonthoir-melawan-belanda/. Kami berharap dapat berbagi wawasan, pengalaman, serta memperkuat kemitraan dalam upaya melestarikan nilai-nilai sejarah dan budaya bangsa Indonesia,” kata Wulan. (JB/02/GlG)