DEWA UNITED MOTORSPORT X MSRT UMUMKAN SQUAD TIM DAN OPTIMIS RAIH GELAR JUARA NASIONAL RALLY 2025

Pembalap tim Dewa United Motorsport X MSRT (dari kiri ke kanan) Muli Saleh, Kusuma Bagja Dedawacana, Tb Adhi, Emanuel Amandio sedang memberkan konferensi pers pada pengumuman tim balap Dewa United Motorsport X MSRT di Jakarta, Rabu (16/4/2025). FOTO: JB/Darmawan

Jakarta, JaringBisnis. Dewa United Motorsport X MSRT megumumkan squad tim dan pembalapnya yang akan bertarung diajang balap Kejurnas Rally 2025 dan Kejurnas Sprint Rally 2025.

Dewa United Motorsport X MSRT mentargetkan menjadi juara umum di kedua event balap rally tersebut, untuk mengapai target ini maka Dewa United Motorsports X MSRT mempersiapkan diri secara maksimal. “Kami optimis meraih prestasi terbaik di ajang Kejurnas Rally dan Sprint Rally 2025, dikarenakan kami didukung pereli and mobil rally terbaik,” tegas Kusuma Bagya Dendawacana, selaku Team Director.

Pereli nasional seperti TB. Adhi, Bintang Barlean dan Muliana Saleh akan mengisi line up sebagai ujung tombak tim, (JB/01/One/Ole).