TIMNAS U-23 INDONESIA LOLOS KE SEMIFINAL SEUSAI MENGALAHKAN KOREA SELATAN

FOTO: DOK PSSI

Doha, JaringBisnis. Drama menegangkan pertandingan antara Timnas U-23 Indonesia melawan Korea Selatan berakhir dengan skor 2-2 (11-10) atas kemenangan Timnas U-23 Indonesia dan dipastikan melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Korea Selatan pada babak awal bermain akresif dan sempat membobol gawang Indonesia melalui Lee Kang Hee, namun wasit Shaun Evans menganulir setelah mendapat masukan dari VAR dan dinyatakan offside yang berlangsung di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, pada Jumat (26/4) dini hari.

Namun pada menit ke-15, Timnas U-23 Indonesia akhirnya mencetak poin lewat tendangan Rafael Struick dari luar kotak penalti. Namun pada akhir babak pertama Korea Selatan dapat menyamakan kedudukan lewat sundulan Eom Ji Sung yang mengenai kepala Komang Teguh dan bola masuk ke gawang Indonesia dan skor berubah menjadi imbang 1-1.

Berjalan setelah tiga menit berlalu Timnas Indonesia U-23 kembali merubah skor unggul sementara gol Struick yang mendapat umpan panjang Ivar Jenner dan dituntaskan Struick yang bergerak cepat menyelinap menipu lawan di kotak penalti.

Pertandingan babak keduapun saling jual beli serangan kedua tim. Namun serangan balik yang cepat lewat kaki kanan Jeong Sang-bin langsung menembakkan bola ke sudut kanan gawang Indonesia dan masuk. Pertandingan imbang menjadi 2-2.

Sampai akhir babak kedua wasit meniupkan pluit, skor tidak berubah dan laga Korsel vs Indonesia mendapatkan perpanjangan waktu. Namun hingga waktu berakhir baik Korsel maupun Indonesia tidak menambah perolehan angka. Skor imbang 2-2 bertahan hingga menit 120 danpemenang ditentukan lewat adu penalti.

Dari adu pinalti, Indonesia berhasil mencetak 11 tembakan, sedangkan Korea Selatan hanya mampu mencetak 10 tembakan. Dengan hasil ini, otomatis dimenangkan Timnas U-23 Indonesia dan maju ke babak semifinal Piala Asia U-23 pada Senin (29/4) mendatang. (JB/01/Ole)