SINGKIRKAN LYON, MANCHESTER UNITED KEMBALI TUNJUKKAN DNA PANTANG MENYERAH

Papan skor di Stadion Old Trafford menunjukkan hasil akhir laga leg kedua perempat final Liga Europa 2024-2025 antara Manchester United versus Lyon, Jumat (18/4/2025). Manchester United lolos ke semifinal dan akan menghadapi Athletic Bilbao. (instagram@manchesterunited)

Jakarta, JaringBisnis. Manchester United kembali memperlihatkan mereka merupakan tim yang memiliki DNA pantang menyerah dan akan memberikan segalanya untuk meraih kemenangan.

Tertinggal 2-4 hingga menit ke-109 masa perpanjangan waktu, Manchester United secara dramatis mampu membalikkan keadaan dengan mencetak tiga gol di sepuluh menit terakhir.

Hasilnya, pasukan Ruben Amorim menang 5-4 dan lolos ke semifinal dengan agregat 7-6 setelah bermain 2-2 pada leg pertama di kandang Lyon.

Manchester United selanjutnya akan menghadapi wakil Spanyol, Athletico Bilbao di semifinal untuk memperebutkan satu tiket ke partai final.

Maguire jadi pahlawan

Bermain di kandang, Manchester United unggul terlebih dulu di babak pertama melalui gol Manuel Ugarte menit ke-10 dan Diego Dalot (45’+1). Namun di babak kedua, Lyon mampu menyamakan kedudukan lewat gol Corentin Tolisso (71′) dan Nicolas Tagliafico (77′).

Skor 2-2 bertahan hingga babak kedua usai.

Di masa perpanjangan waktu, Lyon membuat pendukung tuan rumah terdiam setelah mampu menambah dua gol melalui Rayan Cherki (104′) dan penalti Alexandre Lacazette (109′) dan berbalik unggul 4-2.

Tertinggal dua gol dengan sisa waktu pertandingan hanya sepuluh menit, Setan Merah sepertinya akan menelan kekalahan dan tersingkir. Namun, para pemain Manchester United menunjukkan DNA tim yang pantang menyerah sebelum laga usai.

Menit ke-114, Bruno Fernandes mengubah skor menjadi 3-4 melalui tendangan penalti. Menit ke-120, giliran Kobbie Mainoo yang mencatatkan namanya di papan skor untuk mengubah kedudukan menjadi 4-4.

Di saat laga sepertinya akana berakhir imbang dan harus dilanjutkan dengan adu penalti, Harry Maguire, yang selama ini menjadi sorotan karena penampilan buruknya, menjadi pahlawan Setan Merah.

Pemain belakang yang secara mengejutkan dimainkan sebagai striker oleh Amorim di menit-menit akhir pertandingan, menjadi penentu kemenangan Setan Merah.

Maguire mencetak gol kelima Manchester United melalui sundulan di masa injury time babak kedua memanfaatkan umpan Casemiro dan memastikana langkah Setan Merah ke semifinal.

Tottenham lolos

Klub Inggris lainnya, Tottenham Hotspur juga sukses menyegel tiket semifinal usai menyingkirkan wakil Jerman, Eintracht Frankfurt.

Bermain di kandang lawan, Waldstadion, Tottenham menang tipis 1-0 melalui gol Dominic Solanke dari titik penalti menit ke-43. Hasil ini membuat Tottenham menang agregat 2-1 setelah pada leg pertama bermain 1-1 di kandang.

Di semifinal, Tottenham akan ditantang klub asal Norwegia, Bodø/Glimt. Sama sekali tidak diunggulan, Bodø/Glimt diluar dugaan mampu menyingkirkan wakil Italia, Lazio.

Pada leg kedua di Stadion Olimpico, kandang Lazio, Bodø/Glimt kalah 1-3 hingga masa perpanjangan waktu. Hasil tersebut membuat agregat menjadi 3-3 setelah di leg pertama Bodø/Glimt menang 2-0.

Dalam adu penalti, Bodø/Glimt menang 3-2 dan memastikan langkah ke semifinal. (JB/03/Wid)