MENANGI DERBI MADRID, LOS BLANCOS KE PEREMPAT FINAL

(uefa.com)

Jakarta, JaringBisnis. Real Madrid memenangi derbi Madrid di babak 16 besar Liga Champions 2024-2025. Los Blancos, julukan Real Madrid, menyingkirkan Atletico Madrid setelah menang adu penalti di leg kedua, Kamis (13/3/2025).

Pada pertemuann kedua di Stadion Civitas Metropolitano, kandang Atletico, Real Madrid kalah 0-1 lewat gol Conor Gallagher saat laga baru berlangsung satu menit.

Skor 1-0 untuk Atletico bertahan hingga 120 menit pertandingan dan laga harus diakhiri dengan adu penalti karena agregat menjadi 2-2. Di laga pertama, Real Madrid menang 2-1.

Dalam adu penalti, Los Blancos menang 4-2 dan memastikan satu tempat di babak perempat final.

Di babak delapan besar, Real Madrid akan ditantang klub Liga Primer Inggris, Arsenal. The Gunners, julukan Arsenal, lolos dari babak 16 Besar usai menyingkirkan PSV Eindhoven.

Menang 7-1 di kandang PSV pada leg pertama, Arsenal bermain 2-2 di Emirates Stadium. Hasil ini membuat pasukan Mikel Arteta lolos dengan agregat 9-3.

Aston Villa tantang PSG

Wakil Inggris lainnya, Aston Villa juga lolos ke delapan besar. Tim besutan Unai Emery tersebut tampil solid di Villa Park untuk meraih kemenangan 3-1 atas Cllub Brugge.

Hasil ini membuat Aston Villa lolos dengan agregat 6-1 setelah di laga pertama menang 3-0 di kandang Brugge.

Aston Villa, yang merupakan tim kuda hitam, selanjutnya akan menantang raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).

Laga melawan PSG akan menjadi momen khusus bagi Emery yang pernah menangani PSG dan gelandang Aston Villa, Marco Asensio yang dipinjamkan PSG ke Aston Villa, Januari lalu.

Emery dan Asensio bisa menjadi faktor kunci Aston Villa untuk menyingkirkan PSG dan melangkah ke babak semifinal.

Di laga lain, Borussia Dortmund secara dramatis menyingkirkan wakil Prancis, Lille. Bermain di kandang lawan pada leg kedua, Dortmund menang tipis 2-1.

Hasil ini membawa Dortmund lolos ke perempat final dengan agregat 3-2 setelah di laga pertama bermain 1-1. Dortmund selanjutnya akan menghadapi wakil Spanyol, Barcelona di perempat final. (JB/03/2025)

Babak perempat final Liga Champions 2024-2025:

PSG vs Aston Villa
Real Madrid vs Arsenal
Inter Milan vs Bayern Muenchen
Dortmund vs Barcelona