Jakarta, JaringBisnis. Gelandang dan juga kapten timnas Kroasia, Luka Modric mengumumkan dirinya akan meninggalkan Real Madrid akhir musim ini. Laga melawan Real Sociedad pada pekan terakhir La Liga musim 2024-2025, Sabtu (24/5/2025) malam ini, menjadi penampilan terakhir Modric di Santiago Bernabeu, kandang Real Madrid.
“Momen itu telah tiba. Momen yang tidak pernah saya inginkan, tetapi itulah sepak bola. Dan dalam hidup, segala sesuatu memiliki awal dan akhir Pada Sabtu, saya akan memainkan pertandingan terakhir saya di Santiago Bernabeu,” tulis Modric dalam suratnya.
Setelah laga terakhir La Liga, Modric akan membela Real Madrid di ajang Piala Dunia Antarklub 2025 di Amerika Serikat, Juni mendatang. Ini menjadi kesempatan terakhir Modric mempersembahkan gelar bagi Los Blancos musim ini setelah gagal di kompetisi domestik dan Liga Champions.
Modric, telah berseragam Los Blancos selama 13 tahun. Musim ini, Modric yang telah berusia 39 tahun, mencetak rekor sebagai pemain tertua yang tetap aktif bermain dan mencetak gol untuk Real Madrid.
Selama 13 tahun membela Los Blancos, Modric telah mempersembahkan 13 gelar di berbagai kompetisi.
Ia juga memenangkan trofi Ballon d’Or pada 2018 sebagai pesepakbola terbaik di dunia, sekaligus memutus dominasi Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi di ajang tersebut.
Incar Piala Dunia 2026
Keputusan mengejutkan untuk tidak memperbarui kontrak Luka Modric
Pengumuman Modric soal meninggalkan Real Madrid memang cukup mengejutkan.
Meskipun dalam beberapa bulan terakhir dilaporkan bahwa Los Blancos mulai merekrut pemain baru dan melepas beberapa pemain, nama Modric sama sekali tidak tersentuh.
Xabi Alonso, pelatih baru Real Madrid, bahkan mendukung agar Modric tetap bertahan. Namun, Real Madrid mengonfirmasi keputusan tersebut tak lama setelah Modric membuat pengumuman di media sosial.
Selepas dari Real Madrid, Modric kemungkinan tidak akan gantung sepatu alias pensiun sebagai pemain. Ia masih memiliki ambisi bermain di Piala Dunia 2026 bersama Kroasia.
Dikabarkan, beberapa klub Arab Saudi dan Amerika Serikat berminat meminang pemain bertubuh mungil itu. Modric juga memiliki opsi ke klub pertamanya Dinamo Zagreb. (JB/footballespana/03/Wid)