HADIR DI ICE BSD, PERMATA BANK GJAW 2025 AKAN HADIRKAN PENGALAMAN OTOMOTIF BERBEDA

Jakarta, JaringBisnis. Gaikindo Jakarta Auto Week (Permata Bank GJAW) 2025, akan segera digelar pada 21–30 November 2025 di ICE BSD City. Hadir dengan lokasi yang lebih luas dan lebih seru, event otomotih yang didukung Kementerian Perindustrian dan Permata Bank ini, siap menghadirkan pengalaman otomotif yang berbeda dari sekadar pameran kendaraan.

Permata Bank GJAW 2025 akan menempati area yang lebih luas yang mencapai 90 ribu meter persegi, hampir dua kali lipat dari luas penyelenggaraan sebelumnya, dengan partisiapasi lebih dari 80 merek otomotif yang mencakup kendaraan penumpang, roda dua, karoseri, serta industri pendukung otomotif.

Dari segmen kendaraan penumpang, akan hadir merek-merek seperti BAIC, BMW, BYD, Changan, Citroen, Chery, Daihatsu, Denza, DFSK, Ford, GAC Aion, Geely, GWM, Honda, Hyundai, Jaecoo, Jeep, Jetour, Lepas, Lexus, Maxus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, Mini, Mitsubishi Motors, Polytron, Seres, Subaru, Suzuki, Toyota, Vinfast, dan Wuling.

Sementara dari segmen kendaraan roda dua, pengunjung dapat menemukan merek ternama seperti Aprilia, DIBAO, Indomobil E-Motor, Moto Guzzi, Polytron, Piaggio, Royal Enfield, Scomadi, dan Vespa. Dua merek karoseri nasional, Adiputro dan Tentrem, juga turut serta bersama lebih dari 35 merek industri pendukung otomotif, yang terdiri dari produk suku cadang, aksesoris, audio, perawatan kendaraan, hingga gaya hidup otomotif.

Tak hanya pameran, Permata Bank GJAW 2025 juga menghadirkan beragam aktivitas menarik yang terbagi dalam tiga kategori utama yaitu motorsport, community, dan family yang dirancang untuk memberikan pengalaman hiburan otomotif menyeluruh bagi semua kalangan.

Anton Kumonty, selaku Ketua Harian sekaligus Penyelenggara Pameran dan Konferensi Gaikindo mengajak seluruh masyarakat untuk hadir dan merasakan langsung keseruan pameran otomotif di akhir tahun ini.

“Kami ingin mengundang para pecinta otomotif dan keluarga untuk datang ke Permata Bank GJAW 2025. Di sini, pengunjung bisa menikmati pengalaman berbelanja kendaraan baru, mencoba berbagai aktivitas seru, dan menikmati hiburan dalam satu tempat,” ujar Anton.

Harga tiket

Bagi masyarakat yang ingin mengunjungi Permata Bank GAJW 2025, panitia menyediakan pembelian tiket secara online melalui aplikasi Auto360 mulai 10 November 2025. Tiket masuk juga bisa dibeli di area pameran yang berada di Hall 1, 3A, 5, 8, dan 10 selama acara berlangsung.

Untuk harga tiket Permata Bank GJAW 2025 bervariasi sesuai dengan hari kunjungan, dengan harga Rp35.000 untuk weekdays dan Rp70.000 untuk weekends jika dibeli secara online, serta Rp50.000 untuk weekdays dan Rp80.000 untuk weekends untuk pembelian langsung di lokasi. Namun bagi pengunjung yang berusia di bawah enam tahun dan di atas 65 tahun dapat masuk tanpa biaya.

Penukaran Gelang Akses Masuk: Pengunjung yang membeli tiket online dapat menukarkan bukti pembelian dengan gelang akses di ticket box area, sementara pembelian on the spot akan langsung mendapatkan gelang akses saat transaksi.

Penyelenggaraan Permata Bank GJAW 2025 juga didukung oleh Permata Bank sebagai sponsor utama, serta V-Kool dan Superchallenge sebagai sponsor pendukung yang berperan dalam menghadirkan pengalaman terbaik bagi seluruh pengunjung. (JB/03/Wid)