BLUNDER ONANA BUYARKAN KEMENANGAN SETAN MERAH

Pemain Lyon, Rayana Cherki (kanan) mengecoh kiper Manchester United Andre Onana sebelum mencetak gol dalam laga leg pertama perempat final Liga Europa di Groupama Stadium, Lyon, Jumat (10/4/2025). Gol Cherki di injury time babak kedua tersebut membuat laga berakhir 2-2. (uefa)

Unggul hingga masa injury time babak kedua, Setan Merah, julukan Manchester United, akhirnya harus puas dengan hasil 2-2, setelah Lyon mencetak gol penyeimbang menit ke-95.

Setan Merah sepertinya akan membawa pulang kemenangan dari Groupama Stadium setelah unggul 2-1 hingga saat-saat akhir laga.

Dua gol Manchester United dicetak Leny Yoro di masa injury time babak pertama dan Joshua Zirkzee (88′). Sedangkan gol Lyon disumbang Thiago Almada (25′).

Namun blunder kiper Andre Onana di menit ke-95 membuyarkan kemenangan Setan Merah yang sudah didepan mata. Bola muntah tendangan pemain Lyon yang gagal ditangkap Onana, langsun disambar Rayan Cherki untuk menjebol gawang Manchester United sekaligus mengubah skor akhir menjadi 2-2.

Amorim bela Onana

Usai laga, ditanya soal penampilan Onana, pelatih Manchester United Ruben Amorim mengatakan setiap pemain, termasuk kiper, bisa melakukan kesalahan dalam pertandingan. Ia menyebut, sebagai pelatih Manchester United, musim ini dirinya lebih banyak melakukan kesalahan dibanding Onana.

“Jika Anda melihat musim ini, saya telah membuat lebih banyak kesalahan daripada mereka selama pertandingan terakhir dan selama beberapa bulan terakhir,” ujar Amorim menangani Manchester United sejak November tahun lalu.

“Tidak ada yang dapat saya katakan kepada Onana saat ini yang akan membantunya. Yang terpenting adalah bersikap alami dan kemudian ketika saatnya tiba, saya akan memilih kesebelasan terbaik untuk dimainkan. Namun, saya sangat percaya pada Onana,” tambahnya.

Di sisi lain, pelatih Lyon Paulo Fonseca menyatakan bangga dengan penampilan para pemainnya.

“Kami bisa bermain lebih baik, tetapi kami tidak boleh lupa bahwa kami bermain melawan Manchester United, tim yang sangat efisien dalam transisi menyerang. Setelah apa yang kami tunjukkan di sini, kami masih punya peluang,” jelasnya. (JB/UEFA/BBC/03/Wid)