Jakarta, JaringBisnis. Bagas Maulana/Leo Rolly Carnando akhirnya memenangi ‘perang saudara’ di semifinal ganda putra All England 2025.
Menghadapi ganda rekan senegara Sabar Karyaman Gutama/Muhammad Reza Pahlevi Isfahani Minggu (16/3/2025), menang rubber game dengan skor 21-14, 17-21, 21-15 di Utilita Arena Birmingham.
Di laga puncak, Bagas/Leo akan menantang ganda Korsel Kim Won-ho/Seo Seung-jae.
Bagas/Leo kini menjadi satu-satunya harapan Indonesia untuk bisa membawa pulang gelar dari All England 2025.
Tahun lalu, Indonesia sukses meraih dua gelar melalui Jonatan Christie di tunggal putra dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto di ganda putra.
Jika mampu menundukkan Kim Won-ho/Seo Seung-jae di final, Bagas/Leo akan makin mengukuhkan dominasi ganda putera Indonesia di All England dalam delapan tahun terakhir.
Sejak 2017 hingga 2024, Indonesia merebut enam gelar ganda putra All England, termasuk dua gelar beruntun Fajar/Rian pada 2023 dan 2024.
Bagi Bagas, lolos ke final tahun ini membuka peluang untuk merebut gelar keduanya di All England. Sebelumnya, Bagas pernah menjadi juara ganda putra pada 2023 saat berpasangan dengan Mohammadd Shohibul Fikri.
Sedangkan bagi Leo, ini menjadi kali pertama dirinya menjejakkan kaki di final All England. (JB/03/Wid)