ANTUSIAS WARGA MENGHADIRI PILGUB JAKARTA 2024

Petugas KPPS 034 bersama saksi dan pengawas menyaksikan Ibu Usiah memasukkan kertas suaranya ke dalam kotak suara, usai melakukan mencoblosan di rumahnya, Rabu (27/11). FOTO: JB/Darmawan

Jakarta, JaringBisnis. Petugas KPPS TPS 034, bersama saksi dan pengawas mendatangi rumah Ibu Usiah untuk melakukan pencoblosan di rumahnya karena yang bersangkutan dalam kondisi sakit dan tidak mampu berjalan menuju Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Masyarakat sekitar juga terlihat sangat antusias berbondong-bondong memberikan suaranya ke TPS yang sudah terdaftar di daerah masing-masing sesuai dengan tempat tinggal.

Adapaun hasil penghitungan suara di TPS 034 ini adalah, pasangan nomor urut 1 memperoleh suara 105 suara, pasangan nomor urut 2 memperoleh suara 45 suara, pasangan nomor urut 3 memperoleh suara 159 suara dan suara tidak sah sebanyak 14 suara. (JB/01/One/Ole).