Jakarta, JaringBisnis. Hasil positif didapat Aldi Satya Mahendra pada seri ketujuh ajang World Supersport 2025 di Sirkuit Donington Park, Inggris. Pembalap binaan Yamaha Racing Indonesia itu, mampu mendulang poin di race pertama, Sabtu (12/7/2025).
Pencapaian di race pertama di Sirkuit Donington ini membuat Aldi mampu mempertahanan konsistensi raihan poin. Setelah gagal finis di race pertama seri pertama di Philipina, Aldi selalu mampu meraih poin dalam 12 race selanjutnya.
Dalam seri Donington Park, pembalap berjuluk El’Dablek yang memperkuat Yamaha BLU CRU Evan Bros Team tampil luar biasa. Walau start dari posisi 18, Aldi tidak kehilangan kepercayaan diri.
Dengan kemampuan yang dimiliki serta ketangguhan Yamaha YZF R9 tunggangannya, Aldi secara perlahan mampu memperbaiki peringkat. Perlahan Aldi mampu menyusul beberapa pembalap di depan dan finis di posisi 10 dalam lomba yang berlangsung selama 19 lap tersebut.
Hasil ini membuat Aldi berhak atas tambahan enam poin. Tambahan poin yang didapat membuat Aldi kini telah mendulang total 62 poin dan berada di posisi 11 klasemen sementara pembalap
Hasil yang didapat di race pertama menjadi modal besar Aldi menghadapi race kedua seri Donington Park yang akan berlangsung Minggu (13/7/2025). (JB/03/Wid)
world supersport 2025, yamaha blu cru evan bros team, yamaha racing indonesia, balap motor, aldi satya mahendra,