Jakarta, JaringBisnis. Hasil buruk yang didapat di tiga seri awal balap Formula 1 2025 membuat Lewis Hamilton uring-uringan. Setelah gagal meraih hasil terbaik di GP Australia dan Tiongkok, Hamilton kembali terpuruk di GP Jepang.
Dalam lomba yang berlangsung di Sirkuit Suzuka, Minggu (6/4/2025), pembalap Ferrari itu harus puas hanya finis di posisi tujuh.
Capaian di tiga seri awal ini membuat Hamilton merasa dianaktirikan oleh Ferrari. Hamilton menyebut, performa mobil yang dikendarainya berada di bawah mobil rekan setimnya, Charles Leclrec.
Di tiga seri awal, Leclrec selalu finis di atas Hamilton. Di GP Jepang, Lecrlrec finis di posisi empat.
Setelah GP Jepang, Hamilton mengungkapkan bahwa mobilnya “berkinerja buruk.
“Saya sangat berharap pada balapan berikutnya kita akan melihat beberapa perubahan positif. Selama tiga balapan pertama, ada sedikit defisit antara dua mobil Ferrari pada beberapa elemen mobil,” kata juara dunia F1 tujuh kali itu.
Pembalap Inggris berusia 40 tahun itu berharap perbaikan akan ditemukan tepat waktu untuk balapan berikutnya di GP Bahrain.
“Kami menemukan sesuatu pada mobil yang berkinerja buruk pada tiga balapan terakhir. Saya sangat berharap bahwa setelah itu diperbaiki, saya akan mulai mendapatkan hasil yang sedikit lebih baik,” tambahnya.
Beda set-up
Kepala tim Ferrari Fred Vasseur menyatakan kesenjangan performa antara mobil Hamilton dan Leclerc di Jepang terkait dengan pilihan set-up yang berbeda.
“Kami masih menjajaki mobil baru dan kami mengambil arah yang berbeda untuk menyesuaikan dengan pembalap. Saya pikir Bahrain akan menjadi gambaran yang berbeda karena kami melakukan tiga hari di Bahrain bulan lalu, dan kami lebih memegang kendali,” ujarnya.
Komentar Vasseur tampaknya sejalan dengan pernyataan Leclerc bahwa ia mampu membuat terobosan dengan arah set-up yang baru.
“Saya pikir saya belajar banyak tentang mobil akhir pekan ini, jadi itulah hal positif dari akhir pekan ini,” kata Leclerc.
“Meskipun kami kecewa dengan posisi keempat, kami harus senang karena kami memaksimalkan hasil dan kami harus senang dengan semua pelajaran yang dipetik akhir pekan ini,” ujarnya usai GP Jepang. (JB/crashnet/03/Wid)